Daerah  

Siap Cegah Banjir, Bupati Malaka Sudah Siapkan Anggaran Untuk Pembangunan Tanggul di Malaka Barat

Kabar-malaka.comPemerintah Kabupaten Malaka akan segera membangun tanggul di Kecamatan Malaka Barat, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hal itu diungkapkan Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, S.H., M.H Saat didampingi Semua Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Malaka melakukan penyerahan bantuan sembako secara simbolis di tiga (3) Desa, yakni Desa Oan Mane, Sikun dan Desa Fafoe, di Kecamatan Malaka Barat, Kabupaten Malaka.

Pada kesempatan itu, Bupati Malaka menyampaikan, Tanggul untuk malaka Barat akan segera dibangun untuk memanimalisir terjadinya banjir.

Baca Juga :  Rumah Bantuan Seroja Hampir Dua Bulan Tidak Lanjut Kerja, Salah Seorang Kontraktor di Malaka Diduga Manipulasi Tandatangan Si Penerima

“Kita akan segera bangun tanggul secepatnya untuk mencegah banjir ketika hujan turun, sehingga masyarakat duduk tenang,” Ungkapnya.

Lebih lanjut, Bupati Malaka mengatakan, pihaknya berhasil melakukan lobi untuk mengupayakan pembangunan tanggul di Malaka Barat.

Terkait anggaran untuk pembangunan tanggul, kata Bupati Malaka sudah ada untuk dieksekusi secepatnya.

“Saya tidak duduk diam Bapak Ibu dan saudara saudari sekalian, saya selalu mengupayakan semua kemampuan saya untuk mengadakan tanggul secepatnya. Anggarannya telah saya upayakan dan sudah ada untuk membangun tanggul,” Paparnya.

Baca Juga :  Diduga Kuat Ketua Kelompok Tani Loim Het Fen Menyalagunakan Hand Traktor Milik Dinas Pertanian Kab. TTS

Untuk itu kata Simon Nahak, bahawa untuk pembangunan tanggul masyarakat harus menunggu sampai lumpur kering baru dibangun secepatnya.

“Saya ingin masyarakat duduk tenang, selama ini kita upayak untuk adakan tanggul dan kita sudah berhasil mendapatkan anggaran itu. Jadi pemerintah daerah telah berusaha mencari penyelesaian untuk mengatasi banjir di sejumlah desa ini, supaya saat curah hujan tinggi bisa meminimalisir terjadinya banjir,” ungkapnya.

Baca Juga :  Bangunan Rumah Seroja Yang Ditangani CV. Ambala Parkasa di Malaka Terancam Mangkrak, Direktur Belum Ambil Sikap

Bupati Malaka, Simon Nahak juga menyampaikan kepada masyarakat terdampak bencana banjir untuk tetap berdoa supaya lumpur ini kering, sehingga pemerintah secepatnya membangun tanggul.

“Jangan berkecil hati. Mari berdoa untuk beberapa hari ini supaya lumpur cepat kering. Kalau sudah Kita akan segera membangun tanggul secepatnya,” Pungkasnya.

Redaksi://Arro