SDK Fatuao Juara 1 Lomba Cerdas Cermat Tingkat SD Sekecamatan Io Kufeu

Peserta Lomba SDK Fatuao Juara 1 LCC Tingkat SD Sekecamatan Io Kufeu, Kabupaten Malaka, Melfin Bere, Juan Manek dan

Kabar-malaka.comSDK Fatuao  mengukir prestasi dengan menyabet juara 1 lomba cerdas cermat (LCC) tingkat kecamatan SD/MI yang diselenggarakan oleh Kecamatan Io Kufeu, Kabupaten Malaka.

Hasil kejuaraan tersebut diumumkan pada 17 agustus 2023 dengan perolehan skor nilai Total 100 oleh SDK Fatuao dan berhasil menyabet predikat Juara I.

Kepala sekolah SDK Fatuao mengaku di buat bangga dan mengapresiasi kepada pelatih dan peserta lomba berkat kerja keras serta kekompakan mereka dapat menyisihkan puluhan peserta dari SD se kecamatan Io Kufeu.

Baca Juga :  Ukir Sejarah Baru, Anggota Aktif GEMMA Pegang Pucuk Pimpinan PMKRI Kefamenu

“Mudah-mudahan prestasi ini bisa kita pertahankan di tahun-tahun berikutnya, terus belajar dan berlatih untuk menghadapi lomba berikutnya yakni tingkat Kabupaten bila ada,” ungkap Kepsek.

Ditemui secara terpisah, Francesco Melfin Bere sebagai salah satu Tim Lomba tersebut mengaku kepada media ini, bahwa dirinya amat bersyukur dan mengucap terimakasih pada kedua rekannya, yakni Wihelmus Febrian Juan Manek dan Jorge Fredi Nana.

“Terimakasih saudaraku berdua, semua ini atas kerja keras dan kerja sama kita hingga akhirnya kita memetik hasil yang sempurna. Kita juara (1) satu,” ungkap Melfin sapaan akrabnya.

Baca Juga :  HMJ TPH Politeknik Pertanian Negeri Kupang Akhiri Mabim Periode 2020/2021 Tahun 2022

Melfin mengatakan, bahwa materinya dalam lombanya pun tidak jauh dari materi pembelajaran di kelas seperti Bahasa dan Sastra Indonesia, Matematika dan IPA, serta pengetahuan umum.

“Saat itu juga saya bersama teman-teman sangat antusias menjawab soal dari sejak babak penyisihan hingga babak semi final. Kita optimis dapat menjawab soal-soal yang diberikan juri pada babak final,” Katanya.

Baca Juga :  Gerakan Mahasiswa Malaka Gelar Masa Penerimaan dan Bimbingan Anggota Baru

Menurutnya ini sesuatu yang sangat membanggakan, semoga prestasi ini tidak terbatas sampai disini. Namun kata melfin, bahwa seterusnya mereka akan belajar untuk ikuti lomba di Kabupaten jika dibuka.

“Semoga dengan prestasi ini dapat memicu semangat belajar kami bertiga dan rekan-rekan SDK Fatuao. Dan kami pun selalu siap untuk kembali berlaga di lomba LCC tingkat Kabupaten apa bila dibuka dan kami dibutuhkan,” Pungkasnya.

Redaksi://Arro