Daerah  

Pemerintah Desa Bereliku Lantik Badan Pengurus Karang Taruna Massa Bakti 2023-2026

Kabar-malaka.com – Pemerintah Desa Bereliku, melakukan pelantikan Badan Pengurus Karang Taruna massa bakti  2023-2026.

Pelantikan tersebut berlangsung di halaman rumah Gaudensi, di Desa Bereliku, kecamatan Malaka Tengah, Kabupate Malaka, pada Minggu (30/07/2023).

Acara diawali dengan menyanyikan lagu indonesia raya, dan dilanjutkan dengan menyanyikan Mars Karang Taruna.

Kepala Desa Bereliku, Serfinus Seran Berek dalam sambutannya mengatakan, karang taruna merupakan Lembaga organisai kemasyarakatan sebagai wadah dan sarana pengembangan masyarakat.

Menurutnya, dengan adanya karang taruna ini untuk menjadi wadah menampung aspirasi masyarakat khususnya generasi muda dalam rangka mewujudkan kesadaran dan tanggung jawab sosial terhadap masyarakat.

“Kami dari pemerintah Desa bersama komponen masyarakat siap untuk menanggulangi berbagai masalah kesejahteraan sosial terutama yang dihadapi generasi muda baik yang bersifat preventif, rehabilitatif  maupun pengembangan generasi muda di Desa Bereliku,” Tandas Serfinus.

Baca Juga :  Bantuan Rumah Seroja Yang di kerjakan CV. Monte Cristo Yang diduga kualitas Buruk itu Tidak Benar

Kades yang juga sebagai Pembina Karang taruna Desa Berliku ini pun menambahkan, Pemerintah Desa Berliku sudah melakukan kesepakatan untuk menggelar kegiatan lomba seperti, bola voli antardusun, tari tambang antardusun, gigit sendok sambil membawa kelereng dan gigit kerupuk dan lomba kebersihan dalam 6 dusun.

“Jadi beberapa kegiatan itu akan kita sebar di Desa Bereliku. Jadi untuk kegiatan ini, warga diwajibkan membuat pagar indah di halaman rumahnya kemudian dicat warna merah-putih,” Pungkasnya.

Baca Juga :  Heboh! Dua Anggota DPRD Malaka Salah Masuk Kamar Saat Bupati Audiens Sama GEMMA

Di kesempatan yang sama, ketua karang taruna, Daniel Seran mengajak para pengurus untuk besinergi guna membuat gebrakan baru.

“Mari kita bahu-membahu untuk saling membangun dan berbua suatu gebrakan-gebrakan melalui karang taruna untuk membangun Desa Bereliku,” Ajak Ketua Karang taruna usai dilantik.

Menurutnya ini satu tantangan bagi dirinya bersama para pengurus Karang Taruna Desa Bereliku.

“Jadi tantangan untuk karang taruna Desa Bereliku akan kami petik sebagai satu semangat untuk memberikan yang terbaik kepada pemerintah Desa,” Ujarnya.

Sementara itu, Camat Malaka Tengah melalui Yohanes Seran, mengungjapkan mengapresiasi kepada pengurus yang sudah dilantik.

Baca Juga :  Mantan Kades Tuapanaf Kabupaten Kupang Diduga Tahan Ratusan Sertifikat Tanah Masyarakat

Dirinya berharap para pengurus karang taruna bisa menjadi generasi yang membawa perubahan di Kecamatan Malaka Tengah.

Dikatakannya, peran organisasi masyarakat dan organisasi pemuda harus siap membantu kerja-kerja pemerintah dalam berbagai aspek.

“Untuk itu Kami berharap karang taruna selalu bersinergi dengan pemerintah kecamatan, pemerintahan desa dan pemerintah kelurahan serta seluruh masyarakat Mananggu untuk mendukung program pemerintah dalam menjalankan roda pemerintahan,” Pintanya.

Diketahui, struktur badan pengurus Karang Taruna di Pimpin oleh Daniel Seran (ketua), Yasintus D. Seran (wakil ketua), Rosa Hildegardis Nahak (Sekretaris), Stevanus Tahu (wakil sekretaris), Reneldis Keisanti Tahu (Bendahara) dan Marsela Seran sebagai (wakil bendahara).

Reporter://Gusmao