HUT Partai Bulan Bintang ke-25 DPC Malaka Beri Ucapan Selamat Kepada Ketua Umum

Foto://Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Malaka

Kabar-malaka.com – Dalam rangka memperingati HUT Partai Bulan Bintang, Ketua bersama Pengurus DPC PBB Malaka Ucapkan Selamat Kepada Ketua Umum, Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra, S.H., M.Sc,. 

Kendati demikian disampaikan Ketua DPC PBB Malaka, Elfridus Bere bertepatan dengan hari lahirnya partai Bulan Bintang pada senin, 25 Juli 2023. Karena atas perjuangan ketua Umum PBB Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra, S.H., M.Sc, sehingga hari ini partainya masih tetap kokoh.

Ketua DPC PBB, Elfridus Bere hadir memberikan ucapan selamat kepada ketua umum Partai Bulan Bintang Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra, S.H., M.Sc karena berhasil membesarkan kader-kader hingga sampai hari puncak kelahiran partai PBB yang baru saja ulang tahun.

Baca Juga :  Yusril Ihza Mahendra Sebut Putusan MK Peluang Untuk Gibran bin Jokowi jadi Cawapres Terbuka

Ketua DPC yang akrab disapa Frid ini menyampaikan, jika ucapannya sebagai bentuk kebanggaan kepada ketua umum dan semua kader PBB diseluruh plosok indonesia dan terkuras di Kabupaten Malaka.

“Saya mengucapkan selamat kepada pimpinan partai Bulan Bintang Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra, S.H., M.Sc. semoga bertepatan hari lahirnya PBB, Pimpinan selalu Sehat dengan seiring berjalannya waktu bersama kami semua para kader PBB,” Ungkap Frid kepada awak media.

Menurutnya, ini permulaan langkah sebagai langkah koordinasi sekaligus memotivasi kepada seluruh pengurus dan kader PBB di Bumi Pertiwi.

Baca Juga :  Diusik Partai Lain, Ketua DPC Minta Bacaleg PBB Jangan Getar dan Siap Menepis Segala Tantangan

“Ya, agar nanti di tahun politik 2024 semua siap berjuang dan dapat sesuai dengan target,” tambah Frid, yang saat ini menjabat sebagai ketua DPC PBB Malaka.

Soal target khusus suara, menurutnya jika pihaknya akan berjuang bersama pengurus DPC agar melancarkan gerakan para Caleg.

“Karena biar bagaimanapun merekalah yang tau secara pasti kondisi di setiap gerakan di lapangan untuk merajut suara. Karena itu kita saling menopang dalam satu komando untuk menangkan Pileg pada 2024 mendatang di Kabupaten Malaka,” ungkap mantan EX Siminari lalian ini.

Baca Juga :  Safari Politik Yusril & Manuver PBB sebagai Parpol Non Parlemen

Mantan EX Siminari ini menyebut, jika saat ini para kader dari Partai Bulan Bintang kebanyakan generasi Z yang usianya 24-30 tahun.

“Tahun ini kader PBB Malaka banyak yang berusia muda yaitu sekitar 20an tahun. Nantinya itu harus kita garap lebih serius lagi,” tegas dia.

Dikatakannya, pihaknya bersama Teman-teman DPC Malaka akan lebih banyak fokus untuk menarik simpati dan dukungan dari Generasi Z dan kaum millenial.

“Kita lebih tertarik ke generasi Z, karena itu kita harus melakukan berbagai gebrakan dan strategi untuk mendapatkan perhatian dari para pendukung demi kemenangan PBB di Pileg 2024 mendatang,” Pungkasnya.

Redaksi://Arro