Daerah  

Ketua DPC Dampingi Bacaleg PBB Malaka Jalani Tes Kejiwaan di RSUPP Betun

Foto://Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Malaka

Kabar-malaka.comKetua DPC, Elfrodus Bere dampingi sejumlah bakal calon legislatif (bacaleg) asal Partai Bulan Bintang (PBBMalaka menjalani tes Kejiwaan di Rumah Sakit Umum Penyangga Perbatasan (RSUPP) Betun, Kabupaten Malaka, NTT, Senin (8/5/2023).

Pelaksanaan tes kejiwaaan Bacaleg PBB beserta ratusan bacaleg lainnya yang dijadwalkan 8 Mei 2023 itu dilakukan sebagai syarat administrasi yang harus dipenuhi untuk ikut serta dalam Pemilu 2024.

Baca Juga :  Tiga Nelayan Asal Manggarai Barat Hilang Saat Pergi Memancing Ikan

Proses tes kejiwaan bagi para bakal calon anggota DPRD kabupaten/kota sudah mulai berlangsung sejak Hari ini, Senin 8 hingga selasa 9 Mei 2023.

Dari ratusan Bacaleg pada hari pertama dapat diikuti juga oleh beberapa Bacaleg Asal dari Partai Bulan Bintang yang datang mendaftar untuk mengikuti tes tersebut.

Beberapa Bacaleg PBB diwakili langsung oleh Ketua DPC PBB Malaka Elfridus Bere dan Wasek PBB Malaka, Albinus Weremfridus Klau.

Baca Juga :  Paud St. Petrus Bakiliurai Wisuda Angkatan Perdana, Pengelola : Pendidikan Bagi Anak Dari Dini Sangat Penting

Diketahui, Beberapa Bacaleg asal PBB dari dapil I, II dan III Malaka yaitu ;

1. Frans Fouk Fahik
2. Marselinus Seran Pareira
3. Gabriel Nana
4. Hendrikus Nahak
5. Dalmasius Bintura
6. Voltanusa Fangidae
7. Martina Hoar Kehik
8. Emerenciana Muti
9. Hendrianus Bria
10. Vebronius Sokbanae

Sedangkan Bacaleg PBB Lainnya akan mengikuti tes berikutnya di hari selasa, 9 Mei 2023.

Baca Juga :  Pembagian BLT DD Triwulan 1 Pemerintah Desa Oan Mane Tahun 2023