Menyongsong Pemilu 2024, Pemuda Perindo Deklarasi Pengurus Kabupaten Malaka

Kabar-malaka.com – Menyongsong Pemilu 2024, Pengurus Partai PERINDO mendeklarasikan Pemuda PERINDO Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Terpantau Media Kabar-malaka.com, Kegiatan deklarasi pemuda PERINDO itu dilaksankan di Ramayana Hotel Betun, pada Sabtu, (29/04/2023).

Dalam Deklarasi tersebut, Ketua DPD Partai Perindo Malaka, Frits Oematan mengatakan, Gerakan ini menjadikan Pemuda Perindo sebagai Organisasi Sayap Kepemudaan Partai Perindo, untuk mulai mengembangkan sayapnya secara vertikal ke bawah.

Baca Juga :  Formasi Lengkap, Ketua DPC Partai Bulan Bintang Optimis Raih Kursi DPRD Malaka pada Pileg 2024

“Setelah hampir merampungkan kepengurusan tingkat Kabupaten dan provinsinya di seluruh Indonesia, Pemuda Perindo mulai masif melakukan pembentukan struktur pengurus tingkat kabupaten kota,” Ungkap Ketua DPD Perindo Malaka ini.

Frits Oematan menjelaskan, bahwa terjadi percepatan agenda untuk memulai deklarasi pemuda perindo tingkat kabupaten kota di seluruh Indonesia.

“Kita dari pengurus kabupaten sudah jadwalkan dan hari ini kita laksanakan, dan antusias kader-kader kami berpartisipasi aktif dalam pembentukan hati ini. Jadi mereka ingin cepat terlegitimasi agar dapat bekerja cepat membantu partai di tingkatanya masing-masing,” jelas Ketua DPD Perindo Malaka.

Baca Juga :  Buka Kejurda Tinju Amatir, Bupati Simon Sebut 'Bae Sonde Bae Malaka Lebih Bae'

Diakhir kegiatan Deklarasi pemuda Perindo, Ketua DPD Perindo Malaka mengajak para pemuda untuk sama bekerja dalam memenangkan pemilu 2024 mendatang.

Hadir dalam kegiatan tersebut, yakni Ketua DPD Partai Perindo Malaka, Frits Oematan, Anggota DPRD Partai Perindo, Anderias Nahak Seran, S.H,. DPR Provinsi Partai Perindo, Para Calon Legislatif Kabuoaten/kota dan Provinsi beserta para pemuda Perindo Kabupaten Malaka.

Baca Juga :  Partai Bulan Bintang Resmi Daftar Bacaleg Ke KPUD Kabupaten Malaka Hari Ini

Redaksi : Arro