Upacara Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional Digelar di Malaka

BETUN, Kabar-Malaka.com – Upacara peringatan HUT ke-77 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional (HGN) digelar di Kabupaten Malaka, bertempat di SMPN 1 Malaka Tengah pada Jumat, 25 November 2022.

Upacara peringatan HUT PGRI dan HGN adalah Momentum bagi para pendidikan mulai dari peserta dan guru yang menjadi perdana di kabupaten Malaka sejak adanya kabupaten tersebut.

Kegiatan yang bertemakan ‘Guru Bangkit, Pendidikan Pulih, Indonesia Kuat, Indonesia Maju’ ini sebagai pembina upacara adalah Bupati Dr. Simon Nahak, S.H., M.H yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Malaka, Ferdinand Un Muti, S.Hut, M.Si,.

Baca Juga :  Kasus Dugaaan Pengedar Narkoba Yang Diringkus Polres Malaka Satunya ASN Itu Tidak Benar, Berikut ini Klarifikasinya

Peserta upacara diikuti para guru, pelajar dari berbagai kecamatan di wilayah Kabupaten Malaka. Turut hadir Sekda Malaka Ferdi Un, TNI, Polres dan Dinas PK Malaka.

Foto//: Ketua PGRI Malaka, Jhon Seran Suri, S. Pd., M. Pd Bersama Para Hadirin di Upacara Peringatan Hut Ke-77 PGRI dan HGN di Kabupaten Malaka.

Ketua PGRI Malaka, Jhon Seran Suri, S.Pd, M.Pd melalui media ini mengungkapkan hari ulang tahun untuk PGRI dan HGN.

Baca Juga :  Aliansi HMJ dan UKM Demo BEM Politani Negeri Kupang, Ada Apa?

“Saya ucapkan selamat HUT ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional,” Ucap Ketua PGRI Kabupaten Malaka, Jhon Seran Suri.

Diharapkannya momentum ini dapat semakin menambah semangat para guru untuk melakukan, melaksanakan tugasnya bagaimana caranya melaksanakan belajar mengajar dengan baik.

“Saya juga menyampaikan terima kasih, dimana hari ini saya liat anggota PGRI dan seluruh guru tampil beda, tampil semangat,” ucapnya.

Tidak lupa pula, Ketua PGRI Kabupaten Malaka bergelar Magister ini mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Malaka, SNKT melalui sekda malaka.

Baca Juga :  Salah Seorang Balon kades di Desa Umatoos Diduga Memiliki Hubungan Gelap di Luar

“Terimakasih SNKT dan Kadisis PK Malaka kerena sudah suport kegiatan ini, serta segenap guru-guru SD, SMP, SMA, SMK, SMAK, yang telah hadir pada momentum hari ini. Semoga guru makin sejahtera dan tetap diperhatikan oleh pemerintah, terutama guru honor yg mengadu nasib pada test PPPK di Malaka tahun 2022,” Tandas Aktivis Senior PMKRI dan GEMMA ini.

Dirinya berharap, semangat guru bagaimana caranya berinovasi, supaya seluruh anak-anak di Kabupaten Malaka ini mendapatkan ilmu pengetahuan untuk bagaimana menata masa depan mereka.

“Mereka lah nanti generasi penerus bangsa ke depan,” Pungkasnya.

Redaksi : Arro