BETUN, Kabar-malaka.com – Resmi Menerima Surat Keputusan SK Pengesahan Ketua Dewan Pimpinan Cabang Parta Demokrat Kabupaten Malaka, Egidius Atok, S. Pd Mencatat Sejarah Bagi Putra Raya Kobalima.
Mantan Ketua Presidium PMKRI Cabang Kupang seorang Putra Asal Kobalima-Malaka ini terpilih dalam Musyawarah Cabang (Muscab) yang dilaksanakan pada rabu tanggal 18- 20 mei 2022 dan tahap Fit and proper test beberapa Bulan Lalu.
Egidius Atok mencatatkan dirinya menjadi pemuda Kobalima pertama yang memimpin Partai sebesar Demokrat di Kabupaten Malaka.
Dengan demikian pada kamis, 21 Juli 2022 pukul 15.00 Wib, Egidius Atok resmi menerima Surat Keputusan (SK) dengan nomor : 370/SK/DPP./PD/DPC/VII/2022 tentang Susunan Kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten malaka Periode 2022-2027 dari DPP Partai Demokrat di Jakarta, tepatnya di ruang Auditorium Yudhoyono yang diserahkan langsung oleh Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat ibu Ani Timo.
Usai Penyerahan SK, Ketua DPC Demokrat Malaka ini titipkan amanat oleh Wakil sekjen DPP. PD, bahwa “sebagai Amanat. partai menitipkan Kepada Egi agar membesarkan partai, menambah kursi, Menenangkan Partai Demokrat 2024 di Kabupaten Malaka. baik pileg, pilkada serta memenangkan Bapak Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono dalam Pilpres” Yang sudah dituangkan dalam komitmen politik yang sudah ditandatangani.
Amanat yang di berikan partai menjadi ujung tombak penyemangat dan kebangkita Egidius untuk mengembangkan dan membuat partai lebih baik dan maju ke depan.
Semoga amanat yang diberikan dan dititipkan kepadanya, Egidius mampu membesarkan partai, menambah kursi untuk partai Demokrat di Kabupaten Malaka.
Sebelumnya kader Muda Kobalima belum pernah ada yang menjadi ketua partai, namun kali ini Egidius Atok, S. Pd telah Catatkan namanya di papan sejarah. Sehingga Putra Asal Kobalima-Malaka ini komitmen untuk membawa Partai Demokrat ke depan lebih baik, sekaligus menambahkan Kursi untuk partai melalui dukungan Masyarakat Malaka. (Km/Red)